May 25, 2011

Bintaro - Sudirman (day 3)

day 3.

Hari ini memasuki hari ke tiga, sudah mulai terbiasa bangung lebih pagi...

Hari ini cuaca mendung, agak dingin... tampaknya akan hujan.
Dari rumah ke sektor 5, jalan relatif lancar, barangkali biker-biker hari ini naik kereta atau naik taksi karena sudah gajian :D

Hari ini keluar dari rumah jam 6.20 dan keluar dari bintaro sektor 5 jam 6.40, 10 menit lebih telat dibanding day 1.

Jalanan agak sepi dan suasanya yg dingin dan mendung, dan jalanan di beberapa tempat masih basah, membuat saya jalan agak santai...
Jalanan mulai ramai di fly over bintaro sektor 1, dan volume kendaraan semakin meningkat hingga puncaknya di jalan veteran.

Dari pengalaman tiga hari ini, fly over veteran memang selalu menjadi titik terparah... day 4, kalo ada waktu mungkin akan mencari alternatif jalan lain yang tidak melalui veteran. :)
Oh ya, saran saya di sekitaran tanah kusir, ambil jalur paling kiri atau paling kanan yg lebih cepat, namun harus berhati-hati terutama untuk jalur paling kanan.. karena anda paling dekat dengan mobil/motor dari arah berlawanan :)

Perjalanan seperti biasa, macet seperti biasa... biasa laah.. :D

Sampai Ratu Plasa jam 7.30 wah... 50 menit sampai ratu plasa.
Berarti dengan perbedaan berangkat 10 menit, akan menyebabkan lebih lama 20 menit.

Ratu Plasa Kantor sekitar 15 menit. Nah ini dia, ternyata jika anda sampai sudirman sebelum jam 07.30 maka anda akan menui jalanan yg lengang, namun pas jam 07.30 banjir motor dari arah slipi sudah banyak... so... jika mau lengang, lewati sudirman sebelum jam 07.30 :)


Pulangnya nanti... kemungkinan akan mencoba rute pejompongan-Palmerah-Arteri PI-Tanah Kusir dst. Kita lihat apakah lebih baik :)

No comments:

Post a Comment